Batu  

132 Calon Jemaah Haji Jalani Pemeriksaan Kesehatan 

Berita

banner 728x90
Mediapewarta.com kota Batu ; Dinas Kesehatan Pemkot Batu berkolaborasi dengan rumah sakit Karsa Husada dan 5 Puskesmas se-Kota Batu menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan untuk Calon Jamaah Haji (CJH).
Ada sebanyak 89 CJH menjalani pemeriksaan pada 25 Januari 2024, sedangkan 69 CJH menjalani pemeriksaan pada 26 Januari 2024.
Kolaborasi ini mencakup 132 jamaah reguler dan 26 CJH cadangan, dengan total keseluruhan yang diperiksa mencapai 158 orang.
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Batu Aditya Prasaja, S.STP menjelaskan, bahwa pemeriksaan kesehatan ini melibatkan berbagai jenis tes. Jumat (26/1/2024).
“Termasuk darah lengkap, golongan darah, kimia darah, HbA1c, gdp, gd2pp, kolesterol, trigliserida, sgot, sgpt, ureum, creatinin, urine lengkap, thorax, ekg, serta pemeriksaan kehamilan bagi CJH wanita pasangan usia subur. Selain itu, pemeriksaan juga mencakup tes seperti srq 20, amt, kognitif, dan adl,” terangnya.
Aditya menambahkan, Dinas Kesehatan Pemkot Batu, Rumah Sakit Karsa Husada, dan 5 Puskesmas se-Kota Batu bekerjasama dengan sinergi penuh, untuk memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan terbaik kepada calon jamaah haji.
“Kolaborasi ini bertujuan untuk memastikan, bahwa setiap calon jamaah haji berada dalam kondisi kesehatan optimal, guna menjalankan ibadah haji dengan sempurna,” imbuhnya.
Menurut Aditya , proses pemeriksaan dilaksanakan dengan ketat sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku, dan hasilnya diharapkan dapat memberikan gambaran yang akurat mengenai kondisi kesehatan para calon jamaah haji.
“Diharapkan dengan kerjasama ini, setiap calon jamaah haji dapat mencapai kondisi kesehatan yang optimal dan siap untuk menjalankan ibadah haji dengan lancar,” harapnya.
banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *