Dekatkan Polri Dengan Umat Kristiani, Program Minggu Kasih Digiatkan Polresta Sidoarjo

banner 728x90

Sidoarjo, mediapewarta.com – Program dari pimpinan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang bertemakan Minggu Kasih juga digiatkan oleh jajaran Polresta Sidoarjo. Selain program Jum’at Curhat yang rutin dilaksanakan setiap hari jum’at, Polresta Sidoarjo juga melaksanakan program Minggu Kasih yang diagendakan akan rutin dilaksanakan setiap hari minggu.

Giat Jum’at Curhat dilaksanakan untuk lebih mendekatkan Polri dengan umat Islam, begitupun giat Minggu Kasih dilaksanakan Polresta Sidoarjo untuk lebih mendekatkan Polri dengan umat Kristiani. Pada giat Minggu Kasih kali ini yang berlangsung di Gereja Kapel Santo Yohanes Rasul, Kec. Taman, Sidoarjo turut dihadiri oleh Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro.

Pada kesempatan tersebut, Kapolresta Sidoajo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro mengatakan kegiatan Minggu kasih yang dilaksanakan pada minggu (13/08/2023) sama halnya dengan kegiatan Jum’at Curhat. Warga masyarakat bisa menyampaikan keluh kesahnya serta pendapatnya mengenai kondusifitas kamtibmas kepada Polri dan Forkopimka setempat.

“Program Minggu Kasih merupakan bentuk interaksi secara langsung Polisi dengan masyarakat untuk mendengarkan saran, kritikan, masukan serta pengaduan masyarakat terkait dengan pelayanan kepolisian di wilayahnya” ujar Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro.

Romo Sabas selaku pendeta Gereja Kapel Santo Yohanes Rasul menyambut baik langkah kepolisian melalui berjalannya giat Minggu Kasih. Dengan adanya program tersebut umat kristiani lebih terjamin keamanan dan kenyamanannya dalam melaksanakan peribadatan, selain itu melalui program tersebut umat juga dapat mengutarakan aspirasinya.

Pada pelaksanaan Minggu Kasih tersebut, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro turut didampingi oleh pejabat utama Polresta Sidoarjo dan juga Kapolsek jajaran. Dalam kesempatan tersebut, layanan kepolisian juga dihadirkan oleh Polresta Sidoarjo yang berupa bakti sosial dan bakti kesehatan bagi warga masyarakat khususnya jemaat Gereja Kapel Santo Yohanes Rasul.

Nurhadi

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *