Kolaka,(Siaptv.Com) – Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Dr.Totok Iman Santoso.S.I.P., S.Sos.,M.Tr.(Han) melakukan kunjungan kerja di wilayah Kodim 1412 Kolaka pada Minggu (28/11/22).
Dandim 1412 Kolaka Letkol INF Paruhum Siregar S.I.P., M.Si mengatakan, kunjungan kerja Pangdam ke Kodim Kolaka merupakan kunjungan perdananya di wilayah Korem 143/Haluoleo.
”Tentunya ini merupakan kebanggan tersendiri kita, khususnya di jajaran Kodim 1412 Kolaka,” ujar Dandim
Pangdam XIV Hasanudin Mayjen Totok Imam Santoso menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang telah mempersiapkan acara penyambutannya.
”Kami menilai ini cukup bagus dalam hal kesiapan untuk operasi tugas di wilayah teritorial Kodim 1412 Kolaka,” Totok Imam.
Hal ini merupakan arahan atau perintah harian dari Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman S.E., M.M. satuan teritorial atau satuan TNI harus mampu bermanfaat untuk masyarakat, mampu mengatasi kesulitan rakyat.
Selaku Pandam XIV Hasanudin ia menyampaikan kepada seluruh prajurit agar dalam pelaksanaan tugas baik dari pimpinan satuan maupun dari komando atas selalu bekerja dengan semangat, optimal dan gembira.
Ia berharap agar seluruh potensi yang ada disekitar kita baik itu geografi, demografi dan kondisi sosial, dikelola untuk menjadi kekuatan.
“Saya bangga kepada seluruh prajurit dan PNS Kodim 1412 Kolaka, jangan gadaikan satuanmu, dirimu dan Angkatan Darat, harus kompak dan bersinergi dengan instansi lain, Tutupnya,”
Disela-sela kunjungan Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr.Totok Iman Santoso.S.I.P., S.Sos.,M.Tr.(Han)meresmikan Primkop Kodim 1412/Kolaka.(M.sol)