Mediapewarta.com Kota Batu ; Untuk menurunkan angka Kesakitan dan kematian pada ibu hamil dan bayi, Posyandu desa Pandanrejo setiap satu bulan sekali mengadakan pemeriksaan ibu hamil, senam yoga dan pembagian susu ibu hamil.
Seperti saat pemeriksaan dan senam yoga ibu hamil yang dilaksanakan di aula kantor desa Pandanrejo yang berada di jalan Raya Pandanrejo no 37 Kecamatan Bumiaji Kota Batu. Sabtu ( 2/3/2024 ) pagi.
Dinda salah satu Kader Posyandu Desa Pandanrejo usai melaksanakan senam yoga menyampaikan bahwa kegiatan pemerikasaan, senam yoga dan pembagian susu untuk ibu hamil di desa Pandanrejo dilaksanakan satu bulan sekali.
” Pada hari ini diikuti oleh 15 ibu hamil warga desa Pandanrejo “, jelasnya.
Disampaikan pula oleh Bidan Liati bahwa tujuan dilaksanakan pemeriksaan kesehatan , senam yoga dan pembagian susu ini bertujuan untuk menurunkan angka kesakitan dan kematian bagi ibu hamil dan bayi.
” Kegiatan kelas senam yoga bagi ibu hamil yang dilaksanakan di desa Pandanrejo ini didampingi oleh ibu kader hamil dan petugas puskesmas Bumiaji, dengan agenda penyuluhan , senam bersama dan pembagian susu bagi ibu hamil.
Untuk susu diberikan kepada ibu hamil yang kekurangan energi kronis ( kek ) dan diberikan selama tiga bulan pertama.
Untuk instrukture senam ibu hamil dari kader pos yandu desa Pandanrejo sendiri yang kebetulan bisa senam yoga, dan kita manfaatkan senam yoga untuk ibu hamil dibantu petugas kesehatan yang ada.”, jelasnya.
Ditambahkan oleh Bidan Liati bahwa kegiatan ini dilaksanakan setia satu bulan sekali yang diikuti oleh ibu hamil yang ada di desa Pandanrejo.
” Dan untuk mempermudah menyampaikan informasi kegiatan, sudah dibentuk grup WhatsApp, seperti grup ibu hamil desa Pandanrejo
penimbangan posyandu balita. Jadi untuk menyampaikan undangan dan memudahkan koordinasi melalui grup tersebut “, imbuhnya.