Salat Jumat Minggu Pertama Ramadan di Masjid Makorem 081/DSJ

Berita

banner 728x90

 

Mediapewarta.com Madiun, – Bulan Ramadan merupakan bulan yang mempunyai banyak kelebihan dan keutamaan di banding dengan bulan-bulan lainnya.

“Bulan Ramadan, bulan keberuntungan bagi kita. Insya Allah kalau kita mampu menjalankan puasa di bulan Ramadan ini secara syariat, maka dosa-dosa kita akan diampuni,” kata H. Urbasan Nasir dari Kemenag Kabupaten Madiun saat menjadi khotib pada Salat Jumat di Masjid Jenderal Sudirman Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Jumat (24/3/2023).

“Keutamaan lain bulan Ramadan yakni pintu surga akan dibuka, pintu neraka ditutup rapat dan setan dibelenggu,” tambahnya.

Untuk itulah dirinya mengimbau, agar selama bulan Ramadan dapat diisi dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat, seperti dengan memperbanyak ibadah, membaca sholawat, dzikir, takbir, tahmid dan membaca Al Quran.

Lebih dari itu, H. Urbasan Nasir juga mengajak, supaya bulan Ramadan dapat dijadikan momentum untuk menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan orang tua, saudara dan tetangga. Serta saling evaluasi diri supaya komunikasi yang terjalin sesama muslim menjadi lebih baik.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *