Berita  

Gratis! 200 Becak Listrik Prabowo Tiba di Sidoarjo, Para Tukang Becak Panjatkan Doa untuk Presiden

Para penarik becak tradisional Sidoarjo usia lanjut sedang menerima kunci simbolis becak listrik berwarna hijau dari perwakilan pemerintah di halaman Pendopo Delta Wibawa

Barisan becak listrik berwarna-warni yang baru dibagikan terparkir rapi, dengan latar belakang Pendopo Delta Wibawa Sidoarjo.
Terima kasih Pak Prabowo, semoga selalu sehat dan diberi kelancaran," ujar Ridwan (80 th), salah satu penerima. Bantuan ini bukti komitmen nyata pemerintah untuk mengangkat derajat rakyat kecil dan mendorong transportasi ramah lingkungan. Semoga menjadi berkah dan semangat

Sidoarjo, MediaPewarta.com — Para penarik becak di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur gembira karena menerima bantuan becak listrik dari Presiden RI Prabowo Subianto. Bagi mereka, bantuan ini bukan hanya sekadar menopang mata pencaharian tetapi juga menjadi bukti bahwa Prabowo sangat peduli terhadap masyarakat akar rumput.

Salah satunya disampaikan Asmat Wahyudi. Penarik becak berusia 60 tahun ini tak henti-hentinya mengucapkan terima kasih setelah mendapat becak gratis. Sebagai ungkapan rasa syukur, ia pun kemudian memanjatkan doa dan harapan bagi Prabowo.

“Terima kasih sudah diberi bantuan becak dari Pak Prabowo. Semoga Pak Prabowo dapat terus menjadi pemimpin yang baik,” ujarnya kala menerima becak gratis, Rabu (21/1).

Doa serupa juga diutarakan Ridwan (80), sesama penarik becak. Ia mengungkapkan kegembiraannya dengan memanjatkan harapan bahwa Prabowo senantiasa diberi kesehatan dan kelancaran dalam memimpin bangsa.

“Terima kasih banyak, Pak Prabowo. Saya akan gunakan becak listrik sebaik-baiknya di sisa usia saya. Semoga Pak Prabowo selalu diberi kelancaran,“ tuturnya.

Pada Rabu pekan ini, pemerintah Kabupaten Sidoarjo menerima bantuan berupa 200 unit becak listrik dari Prabowo untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus meningkatkan adopsi penggunaan transportasi ramah lingkungan.

Di hari yang sama, becak-becak tersebut langsung disalurkan secara gratis kepada para penarik becak di Pendopo Delta Wibawa.

Haru dan bahagia menyelimuti para tukang becak legendaris Sidoarjo saat menerima bantuan 200 becak listrik gratis dari Presiden @prabowo. Bagi mereka, ini lebih dari sekadar bantuan, ini adalah angin segar untuk mata pencaharian di usia senja.

Para penarik becak sangat mengapresiasi bantuan tersebut karena dianggap sebagai bentuk keberpihakan Prabowo terhadap pemberdayaan rakyat kecil.

Baca juga;

Berhasil Kendalikan Kriminal, Polresta Sidoarjo Fokus pada Penanganan Narkoba dan Laka Lantas di Tahun Depan

“Alhamdulillah, Pak Prabowo memperhatikan rakyatnya yang kecil-kecil. Terima kasih Pak Prabowo karena telah memperjuangkan rakyat kecil seperti kami,” ujar Sukardi, penarik becak berusia 65 tahun.

error: Content is protected !!
Exit mobile version